MAKE OVER FACE CONTOUR KIT

Oktober 17, 2020

Hai! Aku Liz

Kali ini aku mau review salah satu produk dari Make Over, yaitu Make Over Face Contour Kit. Awalnya aku iseng beli produk ini, karena aku lumayan tertarik untuk mencoba produk-produk dari Make Over. Contour Kit ini hanya hadir dalam satu shade, aku kurang tahu hal ini jadi point plus atau minus, tapi jujur, contour kit ini kalau dilihat warna coklatnya lumayan tua, jadi aku sedikit takut warnanya terlalu gelap untuk di wajah ku, tapi karena penasaran, aku tetap beli dan berikut ini reviewnya.




Produk ini hadir dengan brush mini yang menurut aku brushnya tidak nyaman untuk digunakan, jadi aku lebih memilih untuk menggunakan contour brush yang aku punya. Harganya Rp 105.000 aku beli ini di Centro, kalian juga bisa beli produk ini di Guardian, Watson, dll. 




Teksturnya seperti pressed powder, matte, dan kalian harus tahu warnanya pigmented, tapi mudah di blend. Untuk keoptimalan contournya bisa di kontrol atau dibangun, maksudnyaada yang lebih suka  contournya menonjol atau ada yang lebih suka terlihat natural, dan menurut aku contour kit ini bisa digunakan untuk orang yang memiliki warna kulit yang gelap atau pun terang. Kalau untuk warna highlightnya aku kurang suka, karena terlalu putih. 




Secara keseluruhan aku lumayan suka sama contour kit dari Make Over ini, jadi sekian review kali ini, makasih untuk yang sudah bacasemoga review kali ini menjawab rasa penasaran kalian terhadap produk ini.

Bye.




-------------------------------------------------------------------------
Other link: http://liz-juelita.blogspot.co.id/2016/06/review-jesses-girl-liquid-eyeliner.html
-------------------------------------------------------------------------

EMAIL: liz.juelita1993@gmail.com

SNAPCHAT: lizjuelita 

You Might Also Like

0 komentar